Karena THR, Pagi Ini Ribuan Pegawai Pabrik Garment di Ciledug Mogok Kerja

Karena THR, Pagi Ini Ribuan Pegawai Pabrik Garment di Ciledug Mogok Kerja

Radarcirebon.com, CIREBON - Ribuan karyawan pabrik garment PT Kreasi Garment Cirebon melakukan mogok kerja, Rabu (13/4/2022). Mereka  hanya berkumpul di halaman pabrik, pagi sejak Pukul 07.00.

Karyawan memprotes kebijakan managemen perusahaan yang tidak akan memberikan THR secara full, tetapi akan memberikan THR sesuai penandatanganan terakhir kontrak kerja.

Data yang diterima Radarcirebon.com, dari sekitar 1500 an karyawan, hanya 3 orang yang berstatus karyawan tetap, setingkat manager, pindahan dari pusat.

Sebagian besar adalah pekerja lokal dengan perjanjian kerja kontrak.

Baca juga:

Sejak bediri tahun 2018, setiap tahun kontrak kerja tersebut diperbaharui. Termasuk bagi pekerja kontrak yang sudah bekerja di pabrik tersebut lebih dari dua atau tiga tahun.

“Nah masalahnya di sini, pas pembagian THR, pihak perusahaan tidak menghitung berapa lama sudah bekerja di pabrik tersebut, tetapi berdasarkan tandatangan kontrak terakhir,” kata N, salah satu pekerja yang ikut melakukan protes.

Artinya, THR bagi sebagian besar karyawan kontrak akan dihitung hanya setahun, atau berdasarkan tandatangan kontrak kerja.

Berita berlanjut di halaman berikutnya...

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: